Menemukan Awal

"Manusia bisa mati, tapi mimpi tidak. Ingatan bisa hilang, tapi tulisan akan menguatkan. Kalau yakin, sebesar apapun keraguanmu pasti hilang."

Setiap ada hal-hal yang unik pasti saja tulisan ini tiba-tiba muncul di kepala. Rasanya langsung pengen banget buat nulis. Mulai dari note, jadi asumsi pribadi, lalu jadi paragraf dan akhirnya jadi cerita. Biarpun kayaknya simpel, ternyata itu bener-bener susah buat dilakuin. Banyak pikiran mulai mengganggu ketika awal nulis.




"Menulis adalah perjalanan panjang menemukan diri sendiri."

Untuk kedua kalinya tiba-tiba muncul  kalimat lagi waktu mulai frustasi buat nulis. Kalimat ini datang ibarat oase. Menyegarkan. Akhirnya jemari mulai berselancar dengan huruf yang menjadi kata lalu berbuah cerita.

"Ini tentang malam. Hujan sinar pijar lampu, sepi damai kehidupan, dan lantunan suara merdu mimpi kebebasan. Bebas." 



Hah, akhirnya kelar satu tulisan. Bebas. Satu kata terakhir untuk kalahkan ego. Satu kata kecil yang berarti luas. Satu kata yang menuntun sampai hari ini.

"Memang benar terkadang ada hal yang tak perlu dibicarakan, maka tuliskan saja."




posted under |

2 komentar:

Domba mengatakan...

Yang ini suka banget! Bagus!

Unknown mengatakan...

Makasih yaaaa...
Minta bantu komen sekaligus doa biar kedepannya tambah bagus :)

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Diberdayakan oleh Blogger.

Followers


Recent Comments